Jalur Skema Warna Kabel Aki FIZR

Bagikan!

Jalur kabel aki Fizr memang cukup berbeda jika dibandingkan dengan jalur kabel aki motor lain. Maka dari itu, para pemilik motor ini harus mengetahui skema kabel body Fiz R dan warna kabel body F1zr yang benar. Untuk mengetahui tentang hal itu secara lebih jelas, kamu bisa menyimak isi artikel ini sampai akhir.

Jalur Kabel Aki FIZR
Jalur Kabel Aki FIZR

 

Baca Dulu : Warna Kabel CDI FIZ R

Skema Jalur Kabel Aki Fizr beserta Penjelasan Warnanya

Ketika motor sudah lama dipakai, tentu kinerja komponen-komponen yang ada di dalamnya akan semakin menurun. Bahkan, ada beberapa di antaranya yang harus segera diganti karena sudah tidak layak pakai. Salah satu kabel dalam motor yang harus diperhatikan oleh para pemiliknya adalah kabel aki/body motor.

Biasanya, bagian pembungkus kabel ini akan terkelupas jika sering digunakan pada saat hujan. Tidak sedikit dari beberapa orang yang akhirnya memilih untuk mengatasi tentang hal ini secara mandiri. Bagi kalian yang juga ingin tahu tentang bagaimana cara mengatasi permasalahan ini dengan benar, perhatikan skema jalurnya terlebih dahulu, yaitu:

Skema Jalur Kabel Aki Fizr
Skema Jalur Kabel Aki Fizr

Di dalam skema tersebut terdapat beberapa kabel dengan warna yang berbeda, sehingga kenali perbedaannya berikut ini:

1. Kabel Putih Strip Merah dan Strip Biru

Kedua jenis kabel yang ada pada jalur aki motor ini berasal dari pulser menuju CDI. Jadi, kamu hanya perlu mencocokkan warna kabel dari pulser dengan warna kabel yang ada pada CDI. Setelah kedua bagian ini cocok, maka kamu bisa langsung menyambungkannya.

2. Kabel Hijau Strip Putih dan Kabel Hitam Strip Merah

Berbeda dengan kedua jenis kabel yang sebelumnya, untuk kabel hijau strip putih dan kabel hitam strip merah pada bagian ini berasal dari spul pengapian. Meski memiliki perbedaan pada bagian utamanya, tapi kedua kabel ini juga sama-sama menuju ke CDI dalam motor. Nantinya, sambungkan kedua kabel tersebut agar bisa bekerja dengan baik.

3. Kabel Kuning Strip Merah

Sementara untuk kabel kuning strip merah yang ada pada jalur ini akan diarahkan ke lampu depan motor, sehingga lampu tersebut bisa menyala dengan baik. Dengan arahnya yang berbeda-beda ini, membuat setiap kabel dalam jalur ini memiliki peran penting tersendiri.

Artikel Terkait :

Cara Memperbaiki Skema Kabel Body F1Zr yang Rusak

Cara Memperbaiki Skema Kabel Body F1Zr yang Rusak
Cara Memperbaiki Skema Kabel Body F1Zr yang Rusak

 

Setelah mengetahui perbedaan warna pada kabel body F1Zr tersebut, kamu juga perlu mengetahui bagaimana cara memperbaiki kabel ini ketika rusak. Berikut adalah cara mudah untuk mengatasi kabel body F1Zr yang rusak:

  • Siapkan kabel dengan ukuran yang sama, yaitu panjang 4-5 m dengan warna merah dan hitam. Nantinya, kabel warna merah ini akan berukuran 2 m dan bagian positifnya, sementara untuk kabel warna hitamnya berukuran 2 m serta bagian negatifnya.
  • Setelah itu, lepas semua kabel body dan perhatikan kabel yang berasal dari spul yang ada di atas.
  • Kemudian, perhatikan 2 kabel yang berasal dari CDI, karena kedua jenis kabel tersebut menuju ke koil. Jika yang berwarna oranye positif, untuk yang hitam akan bersifat negatif serta dapat dibaut ke bagian rangka motor.
  • Agar lampu motor tidak rusak, kabel kuning strip merah harus dilewatkan ke arah kiprok terlebih dahulu.
  • Lalu, sambungkan kabel tersebut ke kabel yang menuju lampu depan langsung. Selesai.

Ketahui :

Sampai di sini saja pembahasan kita mengenai jalur kabel aki Fizr yang perlu banyak orang tahu. Semoga dengan adanya artikel ini orang-orang jadi bisa lebih mudah untuk mengatasi kerusakan lampu motornya.


Bagikan!

Leave a Comment